CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Kamis, 25 April 2013

Tumbuh Optimal Dengan Sustagen Dan Angka Kecukupan Gizi (AKG) 100%


Setiap orang tua selalu ingin yang terbaik untuk tumbuh kembang anaknya. Saya pun setuju dengan kalimat tersebut. Karena tumbuh kembang seorang anak ditentukan oleh asupan yang masuk ke dalam tubuhnya. Ya, salah satunya ya susu. Saya sendiri sudah mencoba berbagai merek susu formula yang beredar di pasaran. Banyak merek yang sudah saya coba. Tapi hasilnya tetap sama, anak saya tetap sering sakit. Sepertinya daya tahan tubuhnya kurang optimal.

Bagaimana saya berkenalan dengan Sustagen?

Sustagen? Yup, saya berkenalan dengan susu Sustagen dari seorang ibu yang sama-sama antri di rumah sakit ketika saya berobat ke SPOG langganan saya. Saat itu saya duduk berdampingan antri untuk masuk menemui dokter. Lama-lama saya sharing tentang yang anak saya suka banget sakit, hampir setiap bulan mesti sakit. Apanya sih yang salah? Minum susu mau kok, makanpun lumayan walaupun anakku type orang yang pemilih dalam hal makanan. Ya, namanya juga emak-emak ya, sharing masalah susu itu biasa.

Mba, anaknya minum susu apa?”

Sustagen mba, coba deh, bagus kok. Aku dapet referensi dari DSA X. Katanya bagus komposisinya. Yang terpenting kan ada AKGnya mba, nutrisi gizinya terpenuhi diusia emasnya.”

“Loh bukannya yang penting itu ada DHA dan lain-lain ya mba?”

“DHA juga ada kok mba, jangan khawatir, tapi yang paling penting gizi anak kita tercukupi. Itu saja kok yang menurut saya penting banget. Kan, kalau gizi anak kita terpenuhi tumbuh kembangnya juga optimal. Daya tahan tubuhnya juga optimal. Betul kan?

Apa sih Angka Kecukupan Gizi?

Sampai dirumah saya langsung browsing mengenai susu Sustagen dan tentunya AKG (Angka Kecukupan Gizi 100%) atau 100% Nourishment buat seumuran anak saya aqila yang mau 4 tahun di 30 April mendatang. Berikut data yang saya dapatkan :

Gizi merupakan salah satu unsur penting yang harus dicukupi bagi tubuh. Gizi ini memiliki peranan penting bagi pertumbuhan anak dan perkembangan otak mereka. (disini)

Angka Kecukupan Gizi (AKG), merupakan terjemahan bebas dari Recommended Dietary Allowance (RDA), diartikan sebagai suatu kecukupan rata-rata zat gizi setiap hari bagi hampir semua orang menurut golongan dan umur, jenis kelamin, ukuran tubuh, dan aktivitas untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal. ( Disini)

Yup, setiap orang berbeda Angka Kecukupan Gizinya, begitu juga dengan anak saya Aqilah. Tapi kekhawatiran saya hilang ketika saya baca bahwa Sustagen dan tentunya AKG (Angka Kecukupan Gizi 100%) atau 100% Nourishment mencukupi semua kebutuhan gizi Aqilah untuk usianya di masa Emas Pertumbuhan. Jika Gizinya terpenuhi, pertumbuhannya optimal, maka dengan sendirinya daya tahan tubuhnya / kesehatannya juga optimal.

Karena saya tahu bahwa balita yang kekurangan gizi, pertumbuhannya dan perkembangan otaknya bisa terhambat. Daya tahan tubuhnya otomatis juga berkurang. Sering sakit, matanya cekung, rambutnya merah, kering, dan tipis sering rontok, bisa jadi tanda bahwa angka kecukupan gizinya tidak terpenuhi. 

Oh ya, anak yang cenderung pendiam / tidak aktif bisa juga karena angka kecukupan gizinya juga kurang. Logikanya saja, asupan kurang, energi kurang, gizi kurang membuat anak lemas, dan malas beraktivitas. Sehingga kreativitasnya jadi tidak berkembang. Pertumbuhan otaknya juga terhambat. Bukankah begitu?

Nah, jadi jangan ragu untuk menggunakan susu Sustagen untuk buah hati ibu-ibu semua. Seperti saya, alhamdulillah anak saya sekarang jarang sakit. Nafsu makannya banyak, walaupun pilah-pilih tapi saya yakin dengan nurtisi yang diberikan oleh Sustagen, gizinya bisa terpenuhi. 



Yuk, penuhi Angka Kecukupan Gizi balita ibu-ibu dengan minum Sustagen tiap hari. Oh ya, jangan lupa gabung di SustagenClub Facebook dan Sustagen Club Twitter. Banyak info-info yang bermanfaat untuk ibu-ibu semua. 

Semoga tulisan ini bermanfaat untuk para ibu diluar sana. Amin.

Yuk, kita optimalkan tumbuh kembang anak kita dengan gizi yang cukup sesuai dengan usianya. :)


Rabu, 24 April 2013

Gambar Gunungnya Kok Beda?

Yang namanya anak kecil pasti punya imajinasinya sendiri-sendiri. Ya, tak terkecuali anak saya Qila. Dulu dia sering sekali bercerita tentang teman bermainnya yaitu Dora, Boot, McQueen (the Car), sapa pun itu yang ia tonton di tv. Ya, wajar sih, cuma kadang agak miris juga kalau dia sering-sering berimajinasi kerumah Dora dkk dan memaksa saya untuk mengantarnya kembali. Helllooo sayang?? Kembali?? Kapan kita kesana ya?? :)

Nah, Kalau yang ini saya mau menceritakan tentang ekspetasi Qila tentang gambar gunung yang sudah berubah. Ya mungkin karena sudah banyak contoh yang ia lihat. Tetap saja saya agak kecewa, karena lucunya sudah mulai hilang. Hihihihih ;)

Bulan Maret kemarin Gambar Gunung dan Matahari ala Qila
Lucu Kan ? #maksa
=Sebulan kemudian=

Ini gambar terbaru Qila yang saya jepret 23/04/2013

Gambar gunung pada umumnya, matahari alhamdulillah ga ngintip, ada burungnya, awannya (awan yang aneh) dan jalan yang ga nyambung sama gunungnya, tentunya andalan Qila pohon kelapa. Hahahahaha

Serius
 
Kurang apa lagi ya ?

Hasil Akhir :)
 Rasanya kemajuan ini patut diberi label, bahwa Qila Sudah Besar :)


Selasa, 23 April 2013

Hati-hati Sama Penyakit Ini Ya Bu!

Pertama-tama saya mau bilangin dulu ya, ini hanya pengalaman saya semata. Dan saya yakin diluar sana banyak ibu-ibu yang baik hati dan tidak sombong, gemar menabung dan ramah tamah.

***
Belum genap sebulan saya menjalani ritual Full mengurus rumah alias menjadi IRT atau bahasa kerennya FTM full time mom. Saya tinggal dilingkungan yang cukup berpendidikan. Dulu saya memilih untuk tidak mau bergaul lebih kompleks dengan tetangga-tetangga yang lain. Hanya saja saya berpikir ulang bahwa anak saya juga butuh teman, jadi mau ga mau saya mulai mengenalkan aqila dengan anak-anak komplek yang lain. Kalau kenal dengan ibunya bukankah lebih baik??

Lalu cara saya untuk mengenal ibu-ibu tentu saja dengan menghadiri acara pengajian dan arisan RT. Tapi emang dasarnya saya ga bisa diem ya, saya jadi lumayan kenal dengan ibu-ibu. Ya, kalau di bilang mudah bergaul hahahhaha. Dan karena ibu RT yang baru adalah tetangga samping rumah saya, jadilah saya dijadikan sekretarisnya. Kenapa? alasannya karena saya punya komputer dan biar bisa menjadi MC disetiap acara-acara RT. Kalau soal MC saya jadi minder sendiri. Lah anak kecil kok ngomong di depan orang tua :p

Dan setelah sekian kali saya menghadiri acara kumpul-kumpul dengan tentunya menjadi notulen dan tukang jepret, saya jadi tahu permasalahan yang ada dilingkungan komplek. Yaitu SAKIT "HATI". Sakit hati disini melingkupi Rasa iri, Rasa tidak pernah puas dengan hasil kerja orang lain, padahal belum tentu dia bisa mengerjakan. Dan yang lebih menjengkelkan, tidak pernah iklas dan menerima bahwa semua orang tidaklah sempurna yang dia inginkan.

Kiranya curhatan saya sekian dulu deh.. takut merembet ke yang lain. Malah jadinya curhatan ga bener.

Niat saya hanya ingin berbagi dan mengingatkan. Semoga kita dijauhkan dari SAKIT 'Hati' tersebut. Amin..

Tentunya semua kegiatan kita didasari oleh iklas, maka semua menjadi berkah. Betul?? #ustadMaulanaModeOn :p

hahahhaha maap ya yang baca jadi pusing. Emaknya qila lagi ribet nih... sibuk ngurusin kawinan adik ipar :) minta doanya ya biar tanggal 2 Mei besok lancar :)


Kamis, 18 April 2013

Liburan MurMer Di Kota Baja

Huaaaaaaaaaa kalau ngomongin liburan mesti ga boleh kenceng-kenceng. Nanti aqila tahu, bisa berabe deh :p mau kesini lah, mau kesitu lah. Eh, tapi kakak Keke dan Nai kenalan dulu ya sama aqila. 

Kalau ditanya "Namanya siapa?" mesti jawabnya Aqila! "Nama panjangnya siapa?" Aisyah Dhia Aqilah. Umurnya 4 Tahun akhir bulan ini.


Nah, kakak Keke dan Nai dah kenalan kan, sekarang, Aqila mau ngenalin tempat favorit liburan yang murah meriah di kota Cilegon - Banten. Namanya Krakatau Jungle Park. Kenapa Krakatau? Karena berdiri di kawasan milik PT. Krakatau Steal (PT. KS). Tahu dong ya? Itu loh yang produksi Besi Baja. Makanya kenapa Cilegon dinamakan Kota Baja. Karena ada PT. KS di dalamnya.

Yuk, langsung aja kita bahas mengenai Krakatau Jungle Park. HTM atau Harga Tiket Masuknya murah banget yaitu Rp. 2000,- per orang. Sepertinya dibawah 5 tahun Free, soalnya Aqila dan mama papa suka banyar Rp. 4000 aja. Dengan biaya bebas parkir. Hihihi Murah kan kak?

Langsung aja ya, permainan favorit aqila adalah sepeda air atau biasa aqila sebut main bebek-bebek'an. Biayanya Rp. 10.000,-

Bebek-bebek'an, diatasnya tali buat flying fox

Asik duduk di depan bebek-bebek'an
Kalau yang ini kolam renang kecil kak Nai dan kak Keke, hanya saja Aqila ga pernah main kolam ini, soalnya cetek banget sedengkul orang dewasa, lebih baik main kolam karet saja dirumah hihihi. Tempat bilasnya juga ga asik, terbuka gitu. Kan Aqila malu kak kalau bilas di tempat yang terbuka :p .

Kolam Renang Kecil
Nah, kalau ini menara untuk permainan flying fox. Jadi nanti kakak kalau naik flying fox ini meluncur diatas danau tempat bebek-bebek'an. Seru kan kak?


Kalau yang ini, Aqila lupa namanya kak, pokoknya loncat-loncat gitu kak, ih,,, serem Aqila ga berani kak. Tapi kakak Nai dan Keke pasti berani dong ya :D .


Nah, kalau yang ini kak Keke dan Nai pasti suka. Namanya Jembatan Tali. Tapi sayang pihak pengelola tidak memberikan pengaman. Kecuali ada Outbond dari perusahaan atau sekolah-sekolah, mungkin ada pengamannya. Hihihi maklum, pas Aqila main ga ada yang naik di jembatan tali ini.


Waaaaa kalau yang ini jangan ditanya lagi pasti kakak Nai dan Keke tahu, Yup, permainan kereta dan mobil-mobilan. Harga sekali main Rp. 6000,-. Murah kan kak?


Jadi kapan kakak Nai dan Keke maen ke Cilegon? Semoga bisa ya kak, nanti traktrir Aqila dan dede baby ya ka #eh.

Semoga informasi mengenai wahana permainan murah meriah ini bisa menjadi referensi bagi semua. Oh ya, jangan lupa kalau kesini bawa tiker dan rantang makanan. Piknik Kita!!!! Tempatnya asik, teduh lagi. 

Yuk...Kita Piknik!


maret 2013 #foto pake polaroid

Tulisan ini dipersembahkan untuk




Jumat, 12 April 2013

Jepret #Belajar Fokus Sana dan Sini

Sudah beberapa hari ini saya selalu ditagih suami untuk belajar jepret. Selalu ketika pulang bekerja beliau bilang "jadi hari ini belajar apa?". Hadeh..... apa ga tau ya si emak satu ini rada sok sibuk. Hahahaha

MOTO : Kalau mau Perang, Siapin Senjata Dulu !!! 
Maksudnya, kalau mau jeprat-jepret diluar, biar tau harus gimana #bingung ya.. ya sudahlah T__T

Jujur saja, saya masih beradaptasi dengan situasi rumah. Masih belum bisa memanage waktu dengan baik. Kapan masak? Kapan OL? Kapan jepret? (ngurus anaknya ga masuk list #dijitak papanya qila#.) Sudah banyak print-print'an tentang bagaimana itu cara jepret sesuai dengan keinginan. Misalnya nih, saya mau fokusin depanya, trus belakangnya mau saya blur-kan. Kalau ga salah namanya Front Focus. Pokoknya harus manual ceritanya. Ga asik donk semua serba otomatis. Kan biar kenal sama kameranya. #sokbisa

Jadilah saya kemarin pergi jemput qila dirumah mbahnya sambil nenteng kamera. Hahahha ini saya baru pertama kali bawa kamera keluar dari rumah. Biasanya hanya seputar objek sekitaran rumah. cari model yang suruh diem itu susah banget. Aqila jadi model?? hadeh.. susah booo.. suruh diem sebentar aja susah. padahal saya kan mau puter sana puter sini lensanya. Ceritanya mau cari focus gitu. mau Front Focus apa Back Focus. Bener ga ya istilahnya? hahahahahha namanya juga pemula. #bukabuku

Okay deh langsung aja deh di simak foto hasil jepretan saya kemarin. cekidot ya say !!! #kedapkedip ;)

Focus didepan a.k.a Front Focus

Keterangan :  34.0mm, 1/200s, F4.5, ISO 100

Komen Papanya : Duh, mama tega banget anaknya di blur-in gitu :(

ISO pake 100 karena cahaya mataharinya cerah banget. Jadi kalau pake ISO di atas 100, foto jadi cerah banget gitu. Malah cenderung putih. #kata saya ya :p

Untuk hasil yang belakangnya blur. Fnya disetting sekecil mungkin. Atau kata lain diagframanya besar. Semakin besar bukaan lensanya, semakin blur gitu katanya #kata suhu2 saya di Kampretos

Focus dibelakang a.k.a Back Focus

29.0mm, 1/200s, F4.5, ISO 100

Komen papanya : Kok qilanya gitu sih mam?? Lah pegimana ya pap, dia ga mau diem sih :)

Untuk nentuin mana yang mau di fokus, ya tinggal kita puter-puter aja lensanya ya... nanti juga keliatan objek mana yang fokus mana yang tidak -_-

Bagaimana?? Gampang bukan. Kalau kata suhu saya ini yang paling gampang :)


Yuk Jepret!!!



Senin, 08 April 2013

Review Buku "Cerita Di Balik Noda" Yang Menusuk Di Hati

Menikmati 42 Kisah Inspirasi Jiwa dengan segelas kopi panas :)

Resensi Buku

Judul               Cerita Di Balik Noda (42 Kisah Inspirasi Jiwa )
Penulis            :  Fira Basuki
ISBN              9789799105257
KPG               :  901 13 0619
Harga              :  Rp. 40.000,-

Siapa sih yang tidak tahu tag line dari RINSO “Berani Kotor Itu Baik?" Pasti sudah tahu dong. Nah, Rinso mempersembahkan Buku Cerita Di Balik Noda dan Berani Kotor itu Baik untuk para ibu di Indonesia.

Buku ini merupakan kumpulan 42 kisah dari para ibu. Baik itu kisah sendiri atau kisah dari orang disekitarnya, diharapkan kisah tersebut memberikan inspirasi untuk kita semua. Tentunya kisah ini berhubungan dengan noda. Ya, berani kotor itu baik loh! Selalu saja ada makna dan manfaat yang terkandung dari noda itu sendiri, baik itu melatih kreatifitas, menumbuhkan rasa kebersamaan, menunjukan ekspresi cinta, dll. Pokoknya selalu saja ada pelajaran yang berharga yang didapat dari hal-hal yang identik dengan noda / kotor.

Kisah-kisah yang ada dibuku ini sangat beragam. Ada yang buat saya berlinang air mata, tersenyum, tertawa, dan berpikiran “ih, pinter banget sih? Kok kepikiran sih? Bisa'an ya!”. Pokoknya banyak kisah yang membuat perasaan saya jadi nano-nano rasanya. 

Dari 42 kisah, ada satu kisah yang membuat saya benar-benar menusuk hati. Judulnya Kado ulang Tahun (hal. 83). Kisah tersebut menceritakan tentang seorang istri yang berulang tahun, berharap suaminya memberikan kado yang special di hari ulang tahunnya. Dia tak perduli orang lain lupa hari ulang tahunnya, tetapi tidak untuk suaminya. Kenyataannya sang suami tidak memberikan ciuman mesra dipagi hari dan lupa memberikan ucapan selamat ulang tahun. Perasaan kesal, sebal berkecambuk di hati. Ditunggu dari pagi sampai siang sang suami tidak juga mengucapkan Selamat Ulang Tahun ya Ma!. Bahkan kado juga tak ada. Akhirnya sang istri memutuskan untuk memberikan hadiah kepada diri sendiri dengan cara jalan-jalan / bersenang-senang sendiri tanpa mengajak anak dan suami. Istilah kerennya “me time”.  

Tapi ketika sang istri pamit untuk pergi, anaknya Tayo menangis ingin ikut. Tetapi dia tetap bersikeras untuk pergi sendiri. 

“Kok gitu sih, Ma? Teganya! Pokoknya Mama perginya harus ditemani Papa dan Tayo. Apa nggak kasihan liat Tayo nangis?” ujar suaminya.

Akhirnya hati sang istri luluh dan membiarkan suami dan anaknya ikut jalan-jalan. Mereka akhirnya makan di sebuah restoran. Ketika sang istri sedang memilih menu, suami dan anaknya izin untuk kebelakang. Tak lama kemudian ia mendengar anaknya berteriak "Pa, biar Tayo saja. Biar Tayo yang bawa.” Rupanya Tayo dan suaminya memberikan kejutan dengan membawakan kue black forest.

Tayo tidak melihat bahwa lantai restoran tidak rata sehingga kuenya jatuh dan rusak. Sweater putihnya penuh dengan noda coklat black forest. Tayo merasa bersalah karena kue ulang tahun mamanya rusak, sehingga ia menangis. Setelah diberi pengertian tidak apa-apa kue ulang tahunnya rusak, dan mengusap air mata yang keluar, Tayo pun berhenti menangis.

Tapi rasa haru tidak bisa dibendung, tak terasa air mata menetes dipipi ketika tahu bahwa anaknya Tayo sangat mencintai dirinya. Diluar dugaan Tayo pun melakukan hal yang sama, mengusap air matanya dengan ujung sweater. Setelah bagian badan sweater Tayo penuh dengan noda coklat, sekarang bagian ujungnya penuh noda lipstik, eyeshadow, dan foundation. Biarlah noda itu ada, yang terpenting ia tahu bahwa Tayo sangatlah perhatian dan sayang terhadap dirinya.

Tanpa disangka-sangka setelah meniup “lilin korek api” dan mengucapkan selamat ulang tahun, papa memberikan kado sebuah kalung berlian. Rasa haru dan bahagia bercampur jadi satu. Rupanya ia telah berprasangka buruk, menganggap suami dan anaknya sudah melupakannya, tidak perhatian terhadapnya. Ternyata mereka ada untuk dia dan selalu mencintainya.

Kenapa kisah ini menusuk hati?

Ya, karena bulan maret kemarin saya berulang tahun, sengaja saya tidak mencantumkan hari ulang tahun saya di Facebook sehingga wall saya sepi dari ucapan ulang tahun seperti tahun kemarin. Hanya beberapa teman dekat SMA dan kuliah yang mengucapkan selamat ulang tahun via SMS. Suami?? Ya seperti cerita diatas, sama percis. Tidak mengucapkan ucapan selamat ulang tahun. Seharian saya menunggu beliau menelepon, atau sms ucapan Selamat Ulang Tahun Ya Mam! Ternyata sampai ia pulang kerjapun tidak mengucapkan. Sedih!

Menebak sang suami pulang kerumah membawa kue ulang tahunpun tidak terjadi. Yang saya lihat, ia tidak membawa bungkusan sama sekali. Hiks. Ketika solat Magrib saya benar-benar menangis. Sedih kenapa suami saya lupa akan hari ulang tahun saya. Mimik cemberut sepertinya tidak lepas dari muka saya. Setelah azan Isya suami memasukkan motor ke garasi, kemudian ia masuk ke ruang TV dengan membawa kue ulang tahun sambil bernyanyi selamat ulang tahun, selamat ulang tahun. Hiks, terharu. Rupaya ia tidak melupakan hari ulang tahun saya. Sepertinya ia hanya ingin mengerjai saya supaya sebal, sedih dan kecewa. Loh kuenya beli kapan? Ternyata kuenya disembunyikan di box di dalam motor. 

Rasa bahagia tidak terbendung di hati saya, sampai-sampai saya menangis bahagia. Melihat suami dan aqila anak saya menyanyikan lagu Ulang Tahun, dan seperti biasa aqila ingin sekali memotong kuenya dan memberikannya kepada saya. Rasanya bahagia sekali.

Baru terasa bahwa berprasangka buruk itu benar-benar menguras hati dan emosi jiwa. Rasanya tidak enak sama sekali. 

Setuju? So Be Positif Thinking !

Tulisan ini saya dedikasikan untuk Lomba Review " Buku Cerita Di Balik Noda dan Berani Kotor itu Baik"